Pages

Thursday 31 October 2013

Gula Semut Sebagai ”Healthy Sweetener”

Bila melihat begitu banyak efek samping yang dapat ditimbulkan oleh pemanis buatan, maka sebaiknya kita mulai berhati-hati dalam mengkonsumsi pemanis buatan. Gula semut yang berasal dari nira merupakan pemanis alami yang dapat dipergunakan sebagai alternatif pemanis yang dapat menggantikan gula tebu dan pemanis buatan. 
Bila melihat dari komposisi kimia yang terdapat dalam gula semut, ternyata gula semut yang dibuat dari gula kelapa dan dipadukan dengan empon-empon seperti kencur, jahe, maupun temu lawak memiliki berbagai manfaat kesehatan antara lain mencegah perut kembung, masuk angin, flu, batuk, maupun sebagai penghangat badan. Selain aman bagi kesehatan, gula semut juga mudah dibuat dan banyak terdapat di alam Indonesia.

No comments:

Post a Comment